![]() |
Kami tidak butuh sebuah mesin pembuat kopi (coffee maker) yang bisa diperintah melalui internet segala tetapi kami butuh sebuah mesin pembuat kopi yang mengerti selera kami. Itulah yang coba ditawarkan oleh mesin pembuat kopi buatan Italia, Saeco dengan model Saeco Xelsis. |
Mesin pembuat kopi ini mempunyai bentuk minimalis dan kecil tetapi mampu menghidangkan kopi sesuai dengan selera anda. Melalui program yang ada, mesin kopi ini bisa menyajikan kopi yang berbeda sampai 6 orang sekaligus. Setiap orang bisa memprogram jenis kopi apa yang diinginkan mulai dari berapa banyak susu dan gula yang akan digunakan dimana seluruhnya ada 36 variasi untuk setiap orang. Wah, ini benar-benar mesin pembuat kopi impian kami karena di rumah kami punya selera yang berbeda-beda. Harganya (ini yang membuat kami sedih) adalah US$ 2.150 (sekitar Rp. 20 jutaan). |


02.45
Bloger Indonesia

